Amanda Gonzales dan Christian Rontini akhirnya memutuskan menikah setelah 2 bulan berpacaran pada Sabtu, 28 Oktober 2023 lalu. Pernikahan keduanya pun dilaksanakan sangat sakral dengan full adat jawa di Pendopo Royal Ambarrukmo Yogyakarta.
Christian Rontini sendiri adalah seorang mualaf. Diketahui Rontini memutuskan untuk memeluk agama Islam mengikut kepercayaan sang Istri, Amanda Gonzales. Pernikahan putri sulung Christian Gonzales ini langsung diwalikan oleh sang ayah, Christian Gonzales. Berikut momen pernikahan keduanya!
Digelar begitu sakral, berikut 8 momen pernikahan Amanda Gonzales dan Christian Rontini.
Amanda Gonzales akhirnya sah dipersunting pesepakbola jagoan Persita Tangerang yang berasal dari Italia pada Sabtu (28/10) kemarin.
Momen bahagia keduanya itu digelar dalam adat Jawa yang sangat sakral.
Christian Gonzales sendiri yang menjadi wali di pernikahan putri sulungnya ini.
Menariknya, Amanda Gonzales dan Christian Rontini baru berkenalan 2 bulan lamanya hingga akhirnya memutuskan untuk menikah.
Christian Rontini sendiri dikabarkan adalah seorang mualaf.
Diketahui, mahar pernikahan Amanda Gonzales adalah seperangkat alat sholat.
Keduanya pun terlihat sangat bahagia di hari penting itu. Setelah akad mereka bahkan hampir tidak melepaskan genggaman tangan satu sama lain.
Selamat yah buat Amanda dan Rontini!