Skip to main content
8 Potret Febby Rastanti Ikut Marathon di Amerika, Bangga Bisa Lari Sejauh 42 Kilometer

8 Potret Febby Rastanti Ikut Marathon di Amerika, Bangga Bisa Lari Sejauh 42 Kilometer

Aktris cantik, Febby Rastanty kini tengah menggeluti aktivitas barunya, yakni marathon. Tahun 2023 ini, dara 27 tahun ini sudah menyelesaikan 2 marathon, yang pertama di Tokyo, Jepang dan yang terbaru di Chicago, Amerika Serikat. 

Nah, seperti apa potret Febby Rastany taklukan marathon di Amerika? Cek di sini!


"Usaha tidak akan mengkhianati hasil. Aku percaya kalau kita konsisten dan disiplin dalam berlatih, pasti hasilnya juga akan maksimal. But for me, Marathon is a truly mental game," tulis Febby Rastanty di instagramnya. 


Ini adalah kali kedua Febby Rastanty mengikuti marathon. Tak main-main, ia harus berlari sejauh 42,2 kilometer menyusuri kota Chicaco, Amerika Serikat. 


Meskipun bukan hal yang mudah, tetapi Febby akhirnya bisa menyelesaikan larinya ini hingga garis finish. Bahkan, ia sampai mewek ketika mendekati finish. 


Bagi dara kelahiran 1 Februari 1996 ini, marathon bukanlah sekadar berlari, tetapi juga perjuangan dalam mengalahkan diri sendiri, rasa takut, dan perasaan ingin menyerah. 


Febby memulai berlari pada pukul 8.03 waktu setempat. Ia pun berlarih sejauuh 42 kilometer dengan waktu tempuh 4 jam lebih. Ia sangat bangga dengan dirinya sendiri. 


Ia juga membagikan momen menyenangkan ketika berlari. Selain di sekitar jalanan sangat ramai dengan penonton, ia juga bertemu dengan pelari dan warga Indonesia yang tinggal di sana. 


Ini adalah medali kedua Febby Rastanty selama ikuti WMM 2023. Di tahun 2023 ini, Febby masih harus mengikuti 4 marathon lagi di 4 negara berbeda. 


Momen ini pun membuat banyak orang kagum dan turut bangga dengan pencapaian Febby. Bahkan tak sedikit pula dari para seleb yang ingin ikut marathon bersama.